7 Strategi Promosi Bisnis Kuliner Zaman Now Ini Ampuh Menaikkan Omset
Banyak pebisnis yang mengalami kebangkrutan saat mengembangkan bisnis kuliner. Tetapi kenapa masih banyak orang yang tertarik dengan bisnis yang satu ini?
Tentu saja karena bisnis kuliner dapat menghasilkan keuntungan besar. Dunia kuliner yang terus berkembang juga menjadi tantangan tersendiri bagi para pebisnis yang berkarya dengan passion. Persaingan yang ketat tak menjadi halangan untuk maju dan mengungguli kompetitor. Salah satu cara untuk menggugah minat pelanggan adalah promosi.
Cara promosi yang konvensional tentu terasa membosankan dan kurang menarik. Akibatnya, bisnis kuliner yang hanya berpegang pada promosi konvensional lebih rentan gulung tikar. Jika Anda adalah seorang pebisnis di bidang kuliner, alangkah lebih baik jika Anda menerapkan tujuh strategi promosi bisnis kuliner ala SolusiUKM berikut ini:
Jangan Ragu Mengandalkan Endorsement
Beberapa tahun belakangan ini, tren endorsement di Instagram sangat efektif untuk meningkatkan omset bisnis. Jika Anda punya budget cukup besar untuk promosi, Anda bisa mengajukan kerja sama endorsement dengan selebriti atau selebgram.
Namun, Anda tak perlu berkecil hati jika belum menyiapkan budget khusus. Sebab Anda tetap bisa mengandalkan teman-teman Anda yang aktif menggunakan Instagram. Teman yang memiliki ribuan followers bisa diandalkan untuk mempromosikan produk kuliner Anda kepada para pengguna media sosial lainnya. Ini adalah endorsement yang paling efektif.
Baca Juga : 8 Cara Mempromosikan Produk Agar Cepat Sold Out dan ‘Membekas’ Di Hati Konsumen
Menyiapkan Tester
Tak banyak orang yang mau membeli produk kuliner tanpa mengetahui cita rasanya terlebih dahulu. Oleh sebab itu, tester merupakan salah satu strategi promosi bisnis kuliner yang cukup ampuh. Anda hanya perlu menyiapkan tester dalam jumlah sedikit atau ukuran kecil.
Supaya calon pelanggan Anda bisa merasakan sendiri cita rasa produk Anda. Jangan pelit menyiapkan tester agar semakin banyak orang yang bisa mencicipi produk kuliner Anda. Apa lagi ketika Anda baru membuka restoran, tester adalah hal wajib yang harus dicoba.
Perbanyak Menu Anda
Jika Anda memang membuka bisnis kuliner yang lebih umum, maka beberapa menu bisa menjadi andalan Anda. Namun jika kuliner yang Anda jual spesifik, maka menu yang ditawarkan hanya fokus pada makanan yang berkaitan tersebut. Misal Anda menjual bakso, maka Anda bisa menambahkan mie ayam, dan memperbanyak jenis bakso.
Jangan menjual makanan yang tidak sesuai dengan produk Anda. Misal Anda menjual bakso, Anda jangan menjual pempek atau soto. Karena itu tidak sesuai dengan makanan utama Anda. Sesuaikan menu utama dengan menu pendukung lainnya.
Mengadakan Giveaway
Siapa sih yang tak tertarik dengan giveaway yang hadiahnya istimewa. Kegemaran pengguna media sosial mengikuti giveaway bisa dimanfaatkan sebagai upaya promosi. Anda bisa menyiapkan giveaway dengan hadiah berupa produk kuliner Anda.
Agar banyak orang yang mengenal akun media sosial bisnis Anda, jadikan repost atau tag teman-teman sebagai salah satu syarat mengikuti giveaway. Cara sederhana ini terbilang efektif untuk meningkatkan brand awareness di media sosial. Karena secara tak langsung Anda sudah mengajak pengguna media sosial untuk memperkenalkan bisnis Anda.
Membuat Kemasan yang Menarik
Kini, kemasan tak hanya berfungsi sebagai pembungkus makanan pada bisnis kuliner. Lebih dari itu, kemasan yang menarik juga bisa menjadi sarana promosi bisnis. Anda harus menyiapkan kemasan dengan bentuk unik sesuai dengan karakteristik produk kuliner Anda.
Gunakan bahan kemasan yang kuat dengan perpaduan warna-warna yang istimewa. Jangan lupa pula mencantumkan kontak dan akun media sosial bisnis Anda pada kemasan tersebut. Sehingga pelanggan Anda tak kesulitan menghubungi atau memperkenalkan produk kuliner Anda kepada orang lain.
Mengandalkan Peran Influencer
Selain endorsement, Anda juga bisa mengandalkan influencer di media sosial dan blog. Para blogger dan influencer yang punya banyak followers bisa membantu Anda mempopulerkan bisnis kuliner.
Melalui sponsored post atau review produk, para influencer dapat menonjolkan keunggulan bisnis kuliner Anda. Target pasar Anda pun akan semakin luas karena influencer tersebut memiliki pemirsa setia yang tinggal di berbagai daerah.
Pelayanan yang Ramah
Ketika Anda membuka bisnis kuliner, jangan lupa untuk memberikan pelayanan yang baik ke customer Anda. Dengan pelayanan baik dan ramah akan membekas di hati customer. Sehingga customer secara tidak langsung akan mempromosikan bisnis Anda ke kenalan mereka mengenai pelayanan yang Anda bikin.